Tutorial Cara Simpan File Word Otomatis di Data D atau E Lengkap dengan gambar
Cara simpan file Word di Data D
Keyword:
Cara simpan dokumen word, simpan file langsung ke local disk D
Cara setting agar dokumen word otomatis disimpan atau langsung disimpan di local disk D
Dokumen word otomatis disimpan atau langsung disimpan di local disk D
Dokumen word otomatis disimpan di local disk D
Anda sering ketik dan simpan file atau dokumen microsft word di Local disk C bukan. Itu secara otomatis tersimpan di C My Document. Bahayanya kalau laptop kita kena virus maka file yang di system (C) akan ikut amblas. Selama ini sering kali kita mengakalinya dengan save as untuk memilih local disk d guna menyimpan dokumen atau dengan cara memidahkan file yang di ketik dari my documen C ke D atau E.
Agar tidak repot-repot seperti tiu,maka ada cara mudah agar file word yang diketik secara otomatis atau langsung tersimpan di D atau E.
Caranya simak gambar-gambar berikut ini Cara Simpan File Word Otomatis di Data D atau E:
1. Pada dokumen word anda, tekan ctrl+p (seperti hendak print). Klik Option
2. Anda akan dibawa ke jendela berikut:
Cara Simpan File Word Otomatis di Data D atau E
3. Pada jendela di atas, klik menu Save, maka akan muncul tampilan berikut:
4. Pada tampilan di atas, anda di arahkan untuk menentukan dimana file word anda akan disimpan secara otomatis. Dalam gambar di atas, saya sudah membuat folder “file 2015” di Disk D. Untuk menggantinya, klik Browse pada “auto recover file location” seperti tampilan di atas.
5. Setelah itu anda akan di bawa ke tampilan berikut:
Klik local disk D. Lalu bila anda ingin membuat folder baru klik New Folder. Tetapi kalau tidak, tinggal pilih saja salah satu folder yang sudah ada.
6. Setelah itu ulang lagi langkah yang sama pada pilihan “default file location”
Dan silahkan memilih pada folder yang sama pada “auto recover file location” tadi.
Dengan demikian, secara otomatis file word yang anda ketik akan otomatis atau langsung disimpan di D, pada folder yang terpilih. Semoga bermanfaat.